Koramil Babat Panen Lele

    Koramil Babat Panen Lele

    Lamongan, - Komitmen mendukung ketahanan pangan kian gencar dibuktikan oleh seluruh Koramil yang ada di wilayah teritorial Kodim 0812/Lamongan.

     

    Keberhasilan panen Lele yang saat ini dibuktikan oleh pihak Koramil Babat, seakan menjadi bukti komitmen Kodim Lamongan untuk terus mengoptimalkan ketahanan pangan.

     

    Danramil Babat, Kapten Arm Yudi K mengatakan, panen Lele yang saat ini berlangsung di Satuan yang ia pimpin saat ini merupakan konsistensi Koramil Babat dalam mendukung ketahanan pangan nasional.

     

    “Kebetulan di belakang Koramil ada lahan kosong. Lahan itu kami sulap menjadi kolam Lele untuk kami jadikan budidaya Lele, ” ucapnya. Sabtu (25/05/2024).

     

    Meski sering menemui berbagai kendala, namun dirinya tak putus asa untuk terus berinovasi demi terciptanya ketahanan pangan nasional, khususnya di bidang budidaya Lele.

     

    “Banyak kendala, tapi semuanya berhasil kami atasi dengan baik hingga memasuki musim panen sekarang, ” ungkapnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Satgas Yonif 115/ML Konsisten Bantu Jaga...

    Artikel Berikutnya

    Jadi Buronan di Negaranya, Seorang WN Tiongkok...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Antisipasi Pencurian Kendaraan Roda Dua, Bhabinkamtibmas Sempur Himbau Warga
    Jalin Silaturahmi, Kapolsek Bogor Utara Anjangsana ke SMAN 7 Kota Bogor
    Terkikis Air Hujan, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Monitoring Perbaikan Saluran Air
    Melalui kegiatan Patroli Perekat, Anggota Polsek Batujaya Ciptakan Keamanan di Bank BRI pada malam hari
    Pengecekan Penyimpanan Logistik Pilkada Tahun 2024 di Gedung PPK Kecamatan Tirtajaya

    Ikuti Kami